Tiket Masuk Curug Seribu Bogor Camping Ground dan Akses Jalan

Perjalanan kali ini tapakwisata.com akan mengulas mengenai Curug Seribu di Bogor yang sedang viral di media sosial. Bagi Anda yang ingin mengetahui harga tiket masuk Curug Seribu, Lokasi, Akses jalan dan kegiatan camping di curug seribu baca artikel ini sampai terus sampai selesai.

Curug seribu berada di Taman Nasional Gunung Halimun Salak yang merupakan salah satu air terjun terbesar dan tertinggi di Bogor dengan ketinggian air sekitar 100 M. Sebagai tempat wisata alam Bogor Curug Seribu mempunyai pemandangan yang sangat istimewa, curug ini di kelilingi dengan pohon-pohon besar dan tumbuhan hijau lainnya. Tempat nya yang masih alami ini menjadikan udara di area lokasi curug seriu sangat segar khas pegunungan.

Berada di ketinggian sekitar 750 - 1050 mdpl, air terjun ini memiliki keindahan yang sangat manarik di kunjungi.

Mata air curug seribu ini berasal dari Gunung Salak, dari aliran sungai Cikuluwung.

Penamaan curug seribu oleh penduduk setempat karena memiliki dinding batu yang di kelilingi oleh air terjun kecil sehingga dinamakan curug seribu.

Lokasi Curug Seribu Bogor

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke lokasi wisata Curug Seribu datang langsung saja ke Gunung Sari Pamijahan Bogor letaknya berada di Taman Nasional Halimun Salak, Bogor Jawa Barat.

Bagi Anda yang belum mengetahui rute perjalanan bisa gunakan peta berikut di sini

Akses Jalan Curug Seribu 

Untuk menuju curug seribu hanya membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dari pusat kota Bogor dengan menggunakan kendaraan.

Harga Tiket Masuk Curug Seribu

Wisatawan yang masuk area wisata Curug seribu harus melalui pintu masuk gerbang utama Taman Nasional Gunung Halimun Salak dengan membayar tiket Rp. 15.000 per orang. Untuk biaya parkir kendaraan mobil Rp. 25.000 dan sepeda motor Rp. 5.000.

Untuk bisa memasuki curug Seribu pengunjung harus membayar kembali Tiket Masuk Curug Seribu Rp. 10.000 per orang.

Jam Operasional Curug Seribu

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke lokasi Curug Seribu bisa datang setiap hari kapan saja sesuai dengan waktu jam operasional.

Curug Seribu buka setiap hari bahkan saat libur maupun akhir pekan tetap buka mulai jam 08.00 WIB - 16.00 WIB, 

Aktivitas yang bisa di nikmati di Curug Seribu

Curug Seribu merupakan wisata air terjun yang sering menjadi tujuan wisata para traveler di Bogor. Keindahan pemandangan serta kesejukan udaranya mejadikan curug ini banyak di kunjungi wisatawan yang berasal dari luar kota Bogor.

Mata Air Curug Seribu Bisa diminum

Pagi para wisatawan yang berkunjung ke curug seribu, saat dalam perjalanan akan menembukan sebuah mata air yang sangat segar dan konon katanya bisa di minum. 

Foto Selfi di Area Curug Seribu

Curug seribu banyak menyimpan pemandangan alam yang sangat menawan terutama pohon pinus yang hijau di kiri kanan jalan menuju curug seribu. Banyak pemandangan indah peson ahutan dan bukit yang bisa di jadikan background untuk berfoto. 

Di area lokasi curug seribu juga tentunya lebih banyak lagi spot-spot yang sangat indah untuk berfoto. Pengunjung bisa berfoto dengan background air terjun, pepohonan hijau, serta bukit. Air terjun seribu memiliki bagian sungai dangkal dengan bebatuan yang menarik untuk di jadikan spot foto para wisatawan.


Wisata alam curug seribu masih sangat nampak alami dan banyak meyimpan spot-spot foto alam yang menarik.

Berenang di Curug Seribu

Berenang merupakan kegiatan yang paling banyak di gemari oleh wisatawan yang datang ke curug seribu Bogor. Curug dengan ketinggian sekitar 100 m ini emiliki arus yang sangat deras sehingga untuk wisatawan tidak di sarankan berenang di bawah air terjun secara langsung sebab cukup berbahaya. 

Kegiatan berenang di air terjun seribu hanya bisa dilakukan di area yang jauh dari terjunan air Curug seribu atau bisa di lakukan di pinggir daratan saja.

Sumber mata air curug seribu berasal dari Gunung Salak sehingga airnya terasa sangat dingin dan menyegarkan sehingga bagi para wisatawan akan merasa sensasi segar yang mamapu menghilangkan rasa lelah selama perjalanan. 

Fasilitas yang di sediakan pengelola curug seribu

Seperti hanya tempat wisata curug lainnya di area curug seribu memiliki fasilitas yang bisa di gunakan oleh wisatawan seperti tempat makan, saung, WC, Tempat Mandi dan yang lainnya.

Untuk kenyamanan dan keamanan para pengunjung di area wisata ini juga di bagun pos jaga yang fungsinya untuk mengawasi kegiatan dan besar arus air di curug seribu.

Itulah rangkuman informasi mengenai Tiket Masuk Curug Seribu Bogor yang dapat tapakwisata.com  sampaikan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat.





Previous Post Next Post

نموذج الاتصال